Pindah Tugas, Danrem 073/Makutarama Pamitan dengan Prajurit 0722/Kudus

    Pindah Tugas, Danrem 073/Makutarama Pamitan dengan Prajurit 0722/Kudus
    Danrem 073/Makutarama Kolonel Arm Putranto Gatot Sri Handoyo, S.Sos, M.M., Yang Didampingi Ketua Persit KCK Koorcab Rem 073 PD IV Dionegoro Ny. Henny Putranto, Para Kasi Korem Mulai Pamitan ke Kodim Jajaran, Pamitan Tersebut Diawali ke Kodim 0716/Demak, Kodim 0722/Kudus serta Kodim 0717/Grobogan. Senin, (11/04/2022).

    KUDUS - Pindah tugas ke Mabes TNI, Danrem 073/Makutarama Kolonel Arm Putranto Gatot Sri Handoyo, S.Sos, M.M., yang didampingi Ketua Persit KCK Koorcab Rem 073 PD IV Dionegoro Ny. Henny Putranto, para Kasi Korem mulai pamitan ke Kodim jajaran, pamitan tersebut diawali ke Kodim 0716/Demak, Kodim 0722/Kudus serta Kodim 0717/Grobogan. Senin, (11/04/2022).

    Komandan Kodim 0722/Kudus Letkol Kav Indarto menyambut langsung Danrem beserta rombongan, dilanjut melaksanakan transit.

    Dalam pengarahannya Danrem menyampaikan, terimakasih kepada seluruh jajaran Kodim 0722/Kudus atas penyambutan yang cukup luar biasa, begitu juga dengan Forkopimda Kabupaten Kudus.

    Saya melaksanakan tugas sebagai Danrem 073/Makutarama kurang lebih 13 bulan, alhamdulillah selama saya menjabat banyak hal-hal positif yang dapat saya petik dan pelajari. Saya mengucapkan terima kasih kepada prajurit dan PNS Kodim 0722/Kudus yang telah melaksanakan tugas dengan baik.

    Kemudian tentu dalam kepemimpinan saya mungkin ada yang tidak berkenan secara pribadi saya minta maaf kepada seluruh Prajurit dan PNS serta Persit Kodim Kodim 0722/Kudus , apabila ada tutur kata, prilaku dan perintah yang mungkin tidak tepat selama saya menjabat Danrem 073/Makutarama mohon di maafkan.

    “Seiring dalam waktu dekat, saya akan melaksanakan pindah tugas ke tempat yang baru, menempati jabatan sebagai Wakil Asisten Perencanaan umum Panglima TNI di Mabes TNI”, ucap Danrem.

    Saya mengucapkan terima kasih kepada aparatur pemerintahan Kabupaten Kudus serta tokoh masyarakat atas kerjasama yang telah terjalin selama ini, sehingga hubungan silaturahmi tetap terus terjaga dengan baik.

    Ucapan terimaksih Kepada Dandim 0722/Kudus beserta seluruh anggota yang selama ini telah bekerja dengan penuh rasa tanggung jawab, kita harus bangga degan satuan ini, semoga kita menjadi solusi untuk meringankan beban rakyat di sekeliling kita.

    Hadir pada kegiatan tersebut, Bupati Kabupaten Kudus, Dandim 0722/Kudus , Kapolres Kudus, para Kasi Korem, Kasdim 0722/Kudus, Kapenrem, Pa staf, para Danramil jajaran Kodim 0722/Kudus serta prajurit Kodim 0722/Kudus.

    Editor           : JIS Agung w

    Sumber        : Penrem 073/Mkt

    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Secara Resmi Canangkan Kampung Pancasila...

    Artikel Berikutnya

    Berkunjung Ke Kodim Kudus, Danrem 073/Mkt...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Rutan Kudus Siap Akselerasi Program 2025: Ikuti Rapat Daring Percepatan Anggaran Dan Tindak Lanjut SKB 3 Menteri
    Kekuatan Backlinks dalam Dunia SEO
    Rutan Kudus Perkuat Komitmen Reformasi Birokrasi melalui Evaluasi RKT RB
    Korem 012/TU Gelar Doa Bersama Peringati Hari Pahlawan 2024

    Ikuti Kami