Antisipasi Banjir, Anggota Koramil 04/Jekulo Bersihkan Aliran Sungai

    Antisipasi Banjir, Anggota Koramil 04/Jekulo Bersihkan Aliran Sungai
    (Foto istimewa) Gotong Royong Pembersihan Aliran Sungai

    KUDUS - Anggota Koramil 04/Jekulo bersama tiga pilar dan warga masyarakat melaksanakan kegiatan kerja bakti bersama untuk membersihkan sampah dan ranting - ranting pohon di aliran sungai di 4 Desa wilayah Koramil 04/Jekulo yakni Desa Klaling, Desa Pladen, Desa Sidomulyo dan Desa Bulung. Kamis (08/12/2022).


    Danramil 04/Jekulo Kapten Arm Sulikhan mengatakan, bahwa kerja bakti pembersihan sungai di 4 desa ini merupakan upaya untuk mengantisipasi terjadinya banjir pada saat turun hujan.


    "Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk tanggungjawab kami sebagai aparat kewilayahan untuk membantu masyarakat, selain itu kegiatan ini juga sebagai wujud kepedulian TNI terhadap rakyat, “terangnya.


    Menurutnya, dengan adanya kedekatan dengan rakyat yang selama ini sudah terjalin dengan baik, akan tercipta kemanunggalan TNI-Rakyat. Sehingga setiap masyarakat ada kesulitan, kami akan berusaha membantu.


    “Kegiatan kerja bakti ini juga bisa mempererat hubungan silaturahmi TNI dan masyarakat, antar sesama masyarakat serta dapat menumbuhkan semangat gotong royong di lingkungan masyarakat, ” pungkasnya, “tuturnya.


    Danramil juga menghimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah di sungai. Dengan harapan agar sungai menjadi bersih dan aliran air dapat mengalir lancar serta tidak terjadi banjir saat hujan turun.

    Redaktur : Pendim 0722/Kudus

    kudus jateng kodim 0722/kudus
    sutrisno

    sutrisno

    Artikel Sebelumnya

    Jalin Tali Silahturahmi, Babinsa Bersama...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0722/Kudus Hadiri Apel Anti Korupsi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Hibur Pengungsi Korban Erupsi Gunung Lewotobi
    Total Pendaftar Bakomsus bidang Pangan Polri Hingga Hari ke-3 4.434 Orang 
    Gelar Pengantar Purna Tugas, Kapolri Sebut Jenderal (HOR) Agus Andrianto Sosok yang Tegas
    Panglima TNI Tinjau Lokasi Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT

    Ikuti Kami